Perlukah Coating Mobil Baru? Yuk, Simak Jawabannya!

Perlukah Coating Mobil Baru? Yuk, Simak Jawabannya!

Wika Autocare – Coating Mobil Baru – Sering kali, membeli mobil baru menjadi solusi ketika perfoma mobil lama sudah menurun, baik dari kondisi mesin, interior maupun eksterior. Nyatanya, membeli mobil baru tetap membutuhkan perawatan ekstra. Tujuannya, agar performa mobil baru lebih optimal dan semakin nyaman digunakan.

Salah satu perawatan mobil baru yang perlu Anda lakukan adalah coating mobil. Coating mobil baru sangat dianjurkan supaya kilau body mobil tetap terjaga. Kilau mobil baru yang dilapisi dengan coating akan terjaga dari paparan sinar matahari dan bahaya air hujan. Akibatnya, performa bodi mobil tetap maksimal dalam jangka waktu yang panjang. Bahkan, coating mobil baru bisa mencegah timbulnya jamur pada body mobil.

Coating Mobil Baru Sangat Dianjurkan, Mengapa?

Para pemilik mobil perlu menepis anggapan bahwa coating hanya ditujukan untuk mobil lama. Pasalnya, ceramic coating justru dianjurkan untuk mobil baru.

“Coating mobil justru sangat dianjurkan untuk mobil yang baru keluar dari showroom,” jelas Saiful, Manager Autodetailing Solo Raya.

coating mobil baru
Sumber Foto: Dokumen Pribadi Wika Autocare

Cairan ceramic coating akan meresap ke dalam pori-pori permukaan mobil dan membentuk lapisan baru yang transparan. Lapisan coating tersebut akan mengering dan memberikan perlindungan yang kuat. Lapisan ini tidak hanya menjaga kilau bodi mobil, tetapi juga melindungi cat mobil dari goresan, jamur, debu, dan kotoran.

Lapisan coating memberikan efek hydrophobic (daun talas) sehingga air yang mengenai permukaan body mobil langsung meluncur. Alhasil, body mobil terhindar dari jamur. Tak hanya itu, lapisan coating juga melindungi permukaan body mobil barumu sehingga warna catnya tidak mudah berubah.

Baca juga: Nano Coating Ceramic, Perawatan Mobil Mobilmu Terlihat Baru!

Oleh karena itu, coating mobil merupakan salah satu teknik untuk menjaga cat mobil baru Anda.

Pahami Akibat Mobil Baru Tanpa Coating

Sebaliknya, mobil baru yang tidak di coating tidak memperoleh perlindungan cat yang optimal. Akibatnya, body mobil mudah terkena debu, kotoran, bahkan tergores kerikil. Belum lagi, di musim hujan permukaan body mobil bisa muncul jamur karena adanya water spot.

Jika semakin lama dibiarkan, maka cat mobil baru Anda akan cepat kusam dan kehilangan kilaunya.

Berbeda jika Anda melapisi body permukaan mobil dengan coating. Pasalnya, lapisan coating dapat bertahan hingga 2 tahun. Selama 2 tahun itu, body mobil Anda tetap berkilau dan terhindar dari munculnya jamur, baret atau swirl mark, serta kusam.

Biaya Coating Mobil Baru

Biaya coating mobil baru bergantung dengan ukuran mobil. Biasanya, ukuran mobil dibedakan mejadi 4, yaitu small, medium, large, dan luxury.

Baca selengkapnya: Daftar Harga Coating Mobil Solo

Buktikan kilau mobil baru lebih tahan lama dengan coating mobil! Yuk, coating mobil barumu sekarang juga! [ahd]

Open chat
1
Halo Mohon Info Untuk Nano Ceramic Coating dan Salon Mobil di Wikaautocare.com ???